Saturday, 27 April 2013

Mama Leon

LEON.. ini adalah nama satu ekor kucing yang kali ini menetap di rumah, setelah Simon yang meninggal dunia tahun lalu dan Bundel yang kabur entah ke mana rimba nya. Leon adalah seekor kucing betina. Datang ke rumah dalam keadaan dikejar2 oleh kucing jantan berwarna coklat. Coklatnya bermotif lain daripada yang lain, seperti kucing siam, tapi juga berjenis snow shoe. Karena itulah aku menamainya Choco. Saking anehnya motif yang dimiliki choco, yangti mengira kucing tersebut adalah kucing yang sangat kotor (karena coklat) sehingga yangti menamainya kucing "lethek" (lethek = kotor, basa jawa).




Leon sendiri berwarna putih bertutul kuning. Kuningnya polos, yang lorek hanya bagian kaki belakang kanan kiri, jadi ya seperti pakai kaos kaki tapi belakangnya saja. Badannya tidak terlalu gemuk. Bahkan cenderung kurus. sewatktu datang ke rumah masih malu2 kucing, tapi untung tidak balik kucing, pergi dari rumah ini karena ada aku, ve dan yangkung yang rajin memberi makan Leon walaupun cuma sepotong ikan.Yang membuat susah merawat Leon hanya satu, selera makannya tinggi.. menyamai manusia.. contoh, kalau memberi makan ikan laut hanya mau lele dan itu harus sudah disuwir2. Ayam goreng nggak mau tulangnya. Sudah basah kena kuah soto ayam, nggak mau. Pakai nasi apalagi.. ditoleh doang. Mungkin karena alasan itu pemilik Leon membuang dia di jalanan ya? Tapi itu tidak masalah.. diniati menolong kucing saja, itung2 dapat peliharaan yang lucu.. Mama leon.. Welcome..!



















 

No comments:

Post a Comment